JAKARTA - Polisi telah resmi menerima laporan dokter muda bernama Reza Ahmad dan adiknya Rayhan (14) yang mengaku menjadi korban penganiayaan oknum TNI berinisal MA saat melintas di Jalan Tol Jagorawi. Pelaku dipanggil untuk dilakukan pemeriksaan penyidik.
"Di telpon sama anggota Polda Metro, agar datang ke Polda Metro," ungkap Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Kamis (23/8/2018).
Meski begitu, Argo belum dapat memastikan apakah yang bersangkutan merupakan anggota TNI atau bukan, karena introgasi masih sedang berlangsung. Berdasarkan status dalam kartu identitas pelaku seorang wiraswasta.
"KTP-nya wiraswasta," pungkas mantan Kepala Bidang Humas Polda Jawa Timur itu.
Sebelumya diberitakan Okezone, melalui rekaman video Reza mengaku dianiaya oleh pria berkulit putih dan badan tegap, pelaku disebut-sebut sebagai oknum anggota TNI karena mengendarai mobil Captiva hitam pelat nomor B 1207 TGZ yang ada stiker TNI.
Dalam video berdurasi 15 menit itu disebutkan peristiwa terjadi pada Rabu 22 Agustus kemarin sekira pukul 10.00 WIB. Rayhan yang disebutnya masih duduk di kelas SMP berlumuran darah dibagian hidup.
(fid)
from Sindikasi welcomepage.okezone.com kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2N8euLr
No comments:
Post a Comment