Pages

Sunday, August 19, 2018

Gabbarini: Kami Tidak Mengubah Ducati Menjadi Yamaha

BOLOGNA – Pembalap Tim Ducati Corse, Jorge Lorenzo, kini telah menunjukkan tajinya sebagai salah satu pembalap top dunia yang patut diperhitungkan. Meski pada awal musim balap MotoGP 2018 Lorenzo semapt menuai hasil buruk, namun kini ia sudah bisa menampilkan performa terbaiknya lagi. Tercatat, tiga seri balapan telah dimenangkan Lorenzo sejauh ini.

Lorenzo pun kini turut bersain di papan atas klasemen pembalap MotoGP. Dengan raihan 130 poin, pembalap berjuluk X-Fuera itu pun bertengger di posisi ketiga. Menanggapi kemajuan Lorenzo tersebut, Kepala Kru Ducati, Christian Gabbarini, mengungkapkan kalau pihaknya sebenarnya tidak memanjakan Lorenzo.

BERITA TERKAIT +

(Baca juga: Vinales: Penampilan di Musim Debut Jauh Lebih Baik dari MotoGP Austria 2018!)

Jorge Lorenzo

Ia menerangkan kalau Ducati tidak membuat motor mereka menjadi Yamaha. Seperti diketahui, sebelum bergabung dengan Ducati, Lorenzo menampilkan performa gemilang bersama Yamaha. Meski begitu, Ducati tidak menjadikan motor mereka seperti Yamaha agar membuat Lorenzo kompetitif. Gabbarini menjelaskan kalau Lorenzo menjadi tangguh seperti sekarang karena memang sudah beradaptasi dengan motor balap Ducati.

“Ada banyak alasan yang berbeda untuk ini dan sulit untuk menyebutkan semuanya. Adaptasi ke Ducati membutuhkan waktu lebih lama dari yang diharapkan. Ada juga beberapa kesulitan dan ada yang kurang. Tetapi yang paling penting adalah pada akhirnya kami melakukannya," jelas Gabbarini, mengutip dari Tutto Motori Web, Minggu (19/8/2018).

Jorge Lorenzo

"Adapun sisi teknis, kami mencoba untuk membuatnya merasa lebih baik pada motor. Saya tidak ingin mengatakan bahwa kami membuat Ducati menjadi Yamaha karena itu bukan kebenaran. Kami melakukannya dengan lebih baik. Sekarang Anda tidak harus menggunakan energi ekstra hanya untuk mengemudi dengan baik. Dia juga mengubah gaya mengemudinya. Dengan Ducati, sekarang dapat mengerem lebih keras daripada Yamaha," tandasnya.

(fmh)

Let's block ads! (Why?)

from Sindikasi welcomepage.okezone.com kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2OLTwCA

No comments:

Post a Comment