Pages

Monday, August 20, 2018

Prabowo Akan Temui Jokowi, Golkar: Bisa Jadi Pembelajaran ke Semua Pihak

JAKARTA – Partai Golkar menyambut baik rencana bakal calon presiden Prabowo Subianto yang ingin menemui Joko Widodo (Jokowi). Prabowo adalah lawan Jokowi yang akan berlaga di pemilihan presiden (Pilpres) 2019 nanti.

“Terkait rencana pertemuan Pak Prabowo dengan Pak Jokowi kita apresiasi secara positif,” kata Wasekjen Partai Golkar, Maman Abdurrahman kepada Okezone, Senin (20/8/2018).

BERITA TERKAIT +

 Prabowo-Sandi saat menemui JK

Maman menilai, jika Jokowi menerima kunjungan Prabowo, hal itu menandakan jiwa besar seorang calon petahana itu. Sebab, Pemerintahan Jokowi bersama Jusuf Kalla (JK) sering mendapatkan serangan secara masif dari Prabowo dan pendukungnya.

“Hal ini sama juga dengan Pak JK yang memiliki jiwa Negarawan dengan mau menyambut Pak Prabowo di kediamannya beberapa waktu yang lalu, sekaligus ingin mendapatkan dukungan dari Pak JK, walaupun seperti yang sudah kita ketahui dalam setahun ini Pak Prabowo dengan kubunya sangat masif melakukan serangan-serangan tanpa dasar dan arah kepada pemerintahan Pak Jokowi dan JK,” tuturnya.

 Prabowo Subianto

Untuk itu, bagi Maman, pertemuan tersebut bila memang terealisasi merupakan pertemuan yang sangat penting. Bahkan, bisa menjadi pembelajaran kepada semua pihak dalam mengurus negara.

“Pertemuan ini sangat penting untuk memberikan pesan dan pembelajaran kepada semua pihak bahwa dalam mengurus negara yang terdiri dari berbagai macam kelompok diperlukan jiwa negarawan dan tidak perlu baper atau dendam,” tutupnya.

(Ari)

Let's block ads! (Why?)

from Sindikasi welcomepage.okezone.com kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2N2BHPt

No comments:

Post a Comment