Pages

Wednesday, August 22, 2018

Sherina Munaf Akui Sempat Tak Percaya Diri Bintangi Wiro Sableng 212

JAKARTA – Sekitar 18 tahun pascasukses film Petualangan Sherina, kini Sherina Munaf menancapkan kembali pengaruhnya di industri perfilman nasional. Bukan lakon biasa, perempuan 28 tahun itu memutuskan menjadi pendekar wanita dalam Wiro Sableng 212.

“Dalam film Wiro Sableng ini, saya berperan sebagai Anggini. Ia adalah seorang gadis yang belajar untuk menjadi pendekar di bawah bimbingan Dewa Tua. Menariknya, keinginan Anggini menjadi pendekar selalu ditahan oleh sang guru,” ujarnya saat menyambangi redaksi Okezone di Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (21/8/2018).

BERITA TERKAIT +

Baca juga: Seo Kang Joon Terlibat Romansa dengan Esom dalam The Third Charm

Lalu apa alasan Sherina memilih Wiro Sableng 212 sebagai proyek comeback-nya? Sherina mengaku, awalnya sempat ragu untuk kembali berakting setelah absen selama 18 tahun. “Bukan karena proyek ini tidak bagus, tapi aku tak yakin bisa memerankan Anggini dengan baik. Aku takut mengecewakan saja,” katanya.

Sherina semakin tak percaya diri ketika mengetahui daftar aktor yang terlibat dalam film tersebut. Mafhum, ada Vino G Bastian yang telah bermain dalam 31 judul film di dalamnya. Ada juga Yayan Ruhian yang populer lewat akting laganya.

Namun akhirnya, dia memberanikan diri mengambil kesempatan itu setelah dibujuk oleh Sheila Timothy, sang produser Wiro Sableng 212. “Sebenarnya, banyak yang bilang keterlibatanku sebagai bujukan yang berhasil. Sheila Timothy menyakinkan saya bahwa ini proyek yang mumpuni. Faktanya, Wiro Sableng 212 memang memiliki tim ciamik yang membuat aku cepat beradaptasi,” katanya memaparkan.

 

Pada awal syuting, menurut Sherina, aktingnya terbilang kaku dan kerap kikuk saat berhadapan dengan aktor lainnya. Adegan laga dalam film itu, menurut dia, juga merupakan tantangan lain yang harus ditaklukannya. ”Proyek ini kan gabungan antara akting dan seni bela diri, jadi memang lumayan menantang,” ujar Sherina.

Untuk bisa melakoni berbagai adegan laga dalam film ini, Sherina harus belajar silat bersama ahlinya. “Jadi sebelum syuting ya rutin latihan silat sampai gerakannya terlihat tidak kaku. Untungnya, proyek ini melibatkan tim profesional dan tepercaya,” ungkapnya.

Baca juga: Nindy Ayunda Manfaatkan Idul Adha sebagai Ajang Kumpul Keluarga

Seiring berjalannya waktu, Sherina kemudian mulai masuk dalam karakter Anggini yang diperankannya. Dia menjelaskan, ada kemiripan antara dirinya dengan Anggini yang diperankannya.

“Anggini dan Sherina itu sama-sama memiliki impian besar dan berusaha keras menggapainya. Kalau Anggini ingin menjadi pendekar, maka Sherina bertekad agar proyek ini berhasil memukau para penikmat film Tanah Air,” katanya. *

(SIS)

Let's block ads! (Why?)

from Sindikasi welcomepage.okezone.com kalo berita nya gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2o0fXsx

No comments:

Post a Comment