Paling tidak setiap hari kita berhubungan dengan layanan Google Chrome untuk berselancar di dunia maya atau Google mail (gmail) untuk urusan kirim mengirim surat secara elektronik.
Kita semua begitu tergantung pada layanan Google. Namun di balik ketergantungan ini adalah hal yang harusnya membuat kita tidak nyaman. Google tahu semua tentang kita!
Diam-diam Google menyimpan data kita. Data-data ini diperoleh dari semua layanan Google pakai. Google mengetahui informasi mengenai kita dari riwayat (histrory) kegiatan kita di dunia maya.
Foto: Freepik
|
Berikut beberapa layanan Google yang mengumpulkan data tentang Anda.
Google Maps. Aplikasi ini mengumpulkan data tentang lokasi hingga tempat yang pernah dikunjungi. Google akan memperoleh akses data ini ketika pengguna aktifkan navigasi dan Global Positioning System (GPS).
Waze. Aplikasi ini memiliki fungsi yang sama dengan Google Maps. Google mengakuisisi aplikasi ini pada 2013 lalu dan beberapa fiturnya sudah dimasukkan ke Google Maps.
Google Chrome. Ini adalah web browser paling banyak digunakan di dunia. Chrome menyimpan semua data tentang situs yang pernah dikunjungi pengguna.
Foto: Google Doodle (Ist)
|
Google Search. Layanan ini mengumpulkan riwayat (history) setap pencarian (search) yang dilakukan penggun di web saat menggunakan mesin pencari Google. Banyak informasi yang didapatkan dari sana dan akan lebih lengkap bila dipadu dengan layanan lain.
YouTube. Ini aplikasi berbagi video milik Google. Aplikasi ini mengumpulkan data semua video yang dicari pengguna dan yang ditonton oleh pengguna.
Gmail. Layanan surat elektronik ini mengumpulkan tentang siapa yang berhubungan dengan penguna, barang yang dibeli pengguna, daftar kontak pengguna dan banyak hal lainnya.
Google Foto. Layanan ini mengumpulkan data tentang foto yang diambil dan disimpan oleh penggunanya.
Foto: gmail (Reuters)
|
Google Drive. Layanan ini bisa mengumpulkan mengenai semua data-data yang disimpan pengguna di Google Drive.
Google Fit. Layanan ini mengumpulkan semua tentang data kesehatan dan target yang dibuat pengguna selama berolahraga.
Google Calendar. Semua jadwal, janji ketemu hingga konser yang akan dihadiri akan diketahui Google bila pengguna memasukkan data tersebut ke dalam Google Calendar.
Android. Ini adalah operating system (OS) yang digunakan di ponsel. Semua aktivitas pengguna bisa diketahui Google bahkan aplikasi yang digunakan atau sudah dihapus pengguna bisa diketahui Google.
Simak video tentang Google di bawah ini:
[Gambas:Video CNBC]
(roy/miq)
from CNBC Indonesia https://ift.tt/2K05o3i
via IFTTT
No comments:
Post a Comment