Pada Selasa (10/9/2019) pukul 06:35 WIB, harga emas dunia di pasar spot berada di US$ 1.497.51/troy ons. Turun 0,53% dibandingkan posisi hari sebelumnya. Ini menjadi kali pertama harga si logam mulai berada di bawah US$ 1.500/troy ons sejak 19 Agustus.
Sejak pertengahan pekan lalu, risk appetite investor mulai pulih. Pemicunya adalah rencana Amerika Serikat (AS) dan China yang sepakat untuk melakukan dialog dagang pada awal Oktober.
Padahal awalnya pelaku pasar sempat putus asa. Pasalnya, kedua negara mulai memberlakukan bea masuk baru pada 1 September, yang membuat perang dagang semakin berkepanjangan.
Namun ternyata masih ada harapan AS-China bisa mencapai kesepakatan damai dagang. Meski jalan menuju damai dagang sepertinya masih jauh dan berliku, tetapi ada komitmen untuk menuju ke sana.
(BERLANJUT KE HALAMAN 2)
(aji/aji)
from CNBC Indonesia https://ift.tt/2ZORJH7
via IFTTT
No comments:
Post a Comment