Pages

Sunday, August 25, 2019

Nomenklatur Kementerian Diubah, Nasib Kemenko Maritim Gimana?

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat menyinggung rencana perubahan nomenklatur kementerian di periode kedua pemerintahannya.

Berdasarkan informasi yang diterima CNBC Indonesia, kabar beredar Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman (Kemenko Maritim) disebut-sebut akan terkena dampak perubahan nomenklatur.

Menjawab hal tersebut, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan pun buka suara dalam wawancara eksklusif bersama CNBC Indonesia TV, Jumat akhir pekan lalu (23/8/2019).

Ketika ditanya soal apalah kementerian yang ia gawangi akan dihapus, mantan Kepala Staf Kepresidenan itu menjawab secara normatif.
Foto: Soal Kabinet Jokowi Jilid 2, Begini Jawaban Luhut (CNBC Indonesia TV)

"Itu tanya presiden," kata Luhut.

"karena itu hak prerogratif Pak Jokowi," tegasnya.


Jokowi, kata dia, memang menginginkan susunan kementeriannya yang kedua lebih efisien dan fleksibel seiring dengan perubahan yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir.

"Pak Jokowi juga ingin memilih menterinya yang bisa bekerja sama, jadi tidak cuma pintar tapi bisanya kerja sendiri. Lalu juga loyal, dan cerdas," jelasnya.

Jokowi sempat memberikan petunjuk jika perombakan kabinet dilakukan tidak harus menunggu dilantiknya kembali Jokowi sebagai Presiden di periode kedua pada Oktober mendatang.

Jokowi juga menyampaikan, akan ada perombakan nomenklatur kementerian. Meski demikian kursi kabinet diperkirakan tetap sama seperti saat ini, yakni 34 kementerian.

"Secara jumlah bisa sama tapi ada kementerian yg dilebur. Misal Menlu juga handle diplomasi ekonomi," ujar Jokowi.

Jokowi mengatakan, susunan kabinet untuk periode kedua ini telah final. "Nama kabinet sudah final," katanya.

(tas)

Let's block ads! (Why?)



from CNBC Indonesia https://ift.tt/2Zo1mXV
via IFTTT

No comments:

Post a Comment